Searching...

Penataan Rumah Tipe 70 Tanah 121 m2 (Area Publik dan Semi Privat)

Rumah Tipe 70 Bernuansa Biru yang Luas, Rapi Dan Menyejukkan


Melanjutkan artikel sebelumnya, Desain Rumah Tipe 70 Tanah 121 m2, pada artikel ini RUMAH mungil KITA akan membahas secara detil penataan rumah artikel tersebut. Seperti yang telah disebutkan sebelumnya, rumah ini rencananya akan ditempati oleh orangtua (ayah dan ibu), nenek dan kakek serta orang tiga anak. Perlu penataan cermat agar rumah ini tetap terasa luas dan nyaman meski ditempati banyak orang. Dengan luas bangunan hanya 70 m2, rumah ini dibuat sedemikian rupa agar bisa berisikan empat kamar tidur, dua kamar mandi, ruang tamu, ruang keluarga dan ruang makan yang menyatu dengan dapur sehingga mampu mengakomodir semua kebutuhan akan ruangan dalam rumah.

Senada dengan fasad depan rumah, warna biru dipilih sebagai warna dominan dalam interior rumah. Dipadu dengan sedikit warna putih yang lembut, kehadiran warna biru membuat rumah terasa sejuk, luas dan menenangkan. Penambahan cermin besar di banyak area membuat rumah ini tetap terasa lapang meski dihuni banyak orang. Adanya lemari besar multifungsi dengan model senada di hampir tiap ruangan menjamin ketersediaan tempat penyimpanan barang yang memadai sehingga rumah dapat tetap terlihat rapi meski disesaki banyak barang. Kolam mungil di belakang rumah dengan suara percikan air terjun mini yang dapat diakses dari berbagai sisi rumah mampu memberikan nuansa rileks yang dapat menambah kenyamanan rumah ini. Berikut uraian lengkap setiap ruangan dalam rumah ini.


Denah Rumah


Seperti yang telah dibahas sebelumnya, rumah dengan luas bangunan 70 m2 ini terdiri dari empat kamar tidur, dua kamar mandi, ruang tamu, ruang keluarga dan ruang makan yang menyatu dengan dapur. Di depan rumah masih tersedia area yang cukup luas untuk dua carport dan di belakang rumah masih tersisa tanah untuk taman yang akan dibuatkan kolam mungil.

denah rumah mungil minimalis tipe 70 dengan 4 kamar tidur dan 2 kamar mandi

Carport berukuran 3x4,5 m terletak di sisi kiri rumah dan carport berukuran 3x5 m terletak di sisi kanan rumah. Teras berukuran 1x3 m terletak di belakang taman mungil berukuran 3x3m. Ruang tamu berukuran 3x3m berbatasan langsung dengan pintu utama. Ruang keluarga yang menjadi pusat aktivitas di rumah ini berukuran 3x3,5 m dan berbatasan langsung dengan ruang tamu, ruang makan, kamar tidur, kamar mandi dan kolam. Ruang makan dibuat menyatu dengan dapur pada ruangan berukuran 3x3,5 m. Keempat kamar tidur ditempatkan di tiap sudut rumah. Dua kamar tidur berukuran 2,5x3 m untuk kamar anak, satu kamar tidur berukuran 3x3m untuk nenek dan kakek serta satu kamar tidur berukuran 3x3,5m untuk orangtua. Di belakang rumah tersisa tanah berukuran 2,5x3 m untuk kolam mungil.
kembali ke atas

Senada dengan fasad depan rumah seluruh bagian di rumah ini memiliki warna dominan biru termasuk ruang tamu. Cat tembok dipilih warna biru muda yang sejuk dan menenangkan. Untuk perabot, warna putih yang lembut dipilih sebagai pelengkap warna biru. 

ruang tamu mungil bernuansa biru

Satu sofa dengan dua dudukan ditempatan di sisi kiri ruangan, meja sudut mungil beserta lampu hias ditempatkan di sisi kiri dan kanan sofa. Dua kursi kotak ditempatkan di depan partisi.

ruang tamu mungil minimalis bernuansa biru

Cermin besar ditempatkan di belakang sofa. Kehadiran cermin ini mampu membuat ruangan terasa lebih luas dan mampu "menggandakan" partisi dua sisi sehingga nampak dua kali lebih panjang dari ukuran sebenarnya.

partisi minimalis dua sisi biru dan putih

Partisi minimalis dua sisi ditempatkan sebagai pembatas antara ruang tamu dan ruang keluarga. Partisi dibuat sesimpel mungin namun tetap menarik. Partisi dibagi menjadi tiga bagian. Sisi kanan dan kiri dibuatkan rak dengan model berbeda. Bagian tengah partisi ditempatkan panel kayu cukup lebar yang ditutup dengan wallpaper bernuansa sama. Pada sisi ruang tamu, ditambahkan tiga vas besar berbeda ukuran sebagai hiasan.


partisi minimalis dua sisi dengan rak tv

Pada sisi ruang keluarga, bagian tengah merupakan tempat meletakkan tv. Tidak semua rak pada partisi ini dapat diakses dari kedua sisi. Rak di sebelah kanan bawah TV hanya bisa diakses dari ruang keluarga dan merupakan tempat menyimpan pernak-pernik rumah. Sedangkan rak di bagian lain dengan pintu transparan merupakan tempat menyimpan pajangan dan dapat diakses dari kedua sisi.

kembali ke atas

Ruang Keluarga


Ruang keluarga merupakan pusat aktivitas di rumah ini. Ruang ini memiliki akses langsung ke hampir seluruh bagian rumah, yakni ruang tamu, ruang makan, kamar tidur, kamar mandi dan kolam. Pintu kaca geser lipat di belakang sofa dapat dibuka lebar sehingga sirkulasi menjadi lebih lancar dan ruang keluarga terasa menyatu dengan kolam.

ruang keluarga bernuansa biru

Ruang keluarga terlihat simpel dengan satu sofa berukuran besar berwarna biru tua, satu meja kecil berwarna putih dan karpet mungil berwarna senada di bawahnya.

ruang keluarga mungil minimalis bernuansa biru

Berada di ruang ini bisa membuat penghuni rumah merasa lebih rileks. Sofa empuk berukuran besar yang nyaman dengan hiburan dari televisi ditambah dengan suara percikan air dari kolam di belakang rumah mampu memberikan ketenangan bagi pemilik rumah.

pembatas ruang keluarga dan ruang makan

Ruang keluarga dan ruang makan dibatasi oleh dinding yang memang didesain sedemikian rupa sehingga dapat berfungsi sebagai partisi. Dinding antara ruang keluarga dan ruang makan hanya dibuat di bagian tengah. Sisi kanan dan kiri dibiarkan kosong untuk akses keluar masuk. Agar ruang makan dan ruang keluarga tetap terasa menyatu, dibuat beberapa lubang memanjang pada dinding yang membatasi keduanya.

kembali ke atas

Dapur dan Ruang Makan

Ruangan berukuran 3x3,5 m ini berfungsi ganda, yakni sebagai ruang makan dan dapur. Meski memiliki dua fungsi sekaligus, ruangan ini tetap terasa lapang dan nyaman. Warna biru muda dan putih juga menjadi warna utama di ruangan ini.

dapur tanpa batas

Dapur berbentuk I ditempatkan memanjang di sisi lain ruangan. Meski tidak terlalu besar, dapur ini mampu memuat semua kebutuhan. Lemari es, mesin cuci bukaan depan, kitchen sink satu lubang, laci dan kompor ditempatkan berjajar. Di atas lemari es diapkan tempat cukup besar untuk oven. Mesin cuci bukaan depan sengaja dimasukkan menjadi bagian dari kitchen set dengan menambahkan meja kitchen set di atasnya agar ruang di atas mesin cuci dapat juga dipakai untuk menyiapan makanan.

ruang makan mungil menyatu dengan dapur

Penghisap asap ditempatkan di atas kompor. Di atas kitchen sink ditempatkan rak dengan lubang di bawahnya untuk tempat piring basah. Kitchen set atas dibuat memanjang sampai ke plafond sehingga terdapat lebih banyak tempat untuk menyimpan berbagai peralatan makan dan memasak.

ruang makan mungil yang menyatu dengan dapur

Cermin besar ditempatkan di sisi kanan dan kiri kitchen set. Hadirnya cermin berhadapan di antara kitchen set membuat kitchen set terlihat sangat panjang tanpa batas. Lemari es yang hanya dua pintu nampak seperti lemari es empat pintu, kompor dan penghisap asap juga terlihat dua kali lebih panjang dari ukuran sebenarnya. Jika dilihat dari sisi lain kitchen set ini terlihat tidak berujung.


Meja makan berwarna putih ditempatkan menempel pada dinding yang juga merupakan partisi ruang makan dan ruang keluarga. Empat kursi makan diletakkan mengelilingi meja makan. Kehadiran kedua cermin besar mampu menghadirkan banyak "ruang makan lain" di dalam rumah.

kembali ke atas

Kolam


Di sisa tanah berukuran 2,5x3 m yang terletak di belakang rumah dibuatkan kolam mungil. Batu alam menghiasi tepi dan dinding di belakang kolam. Di tengah kolam dibuatkan tiga tangga batu alam dengan ukuran yang makin ke atas makin kecil. Air dialirkan di tengah tangga tersebut dan membuatnya nampak seperti air terjun bertingkat.

kolam mungil dengan air terjun mini di tengah kolam

Bagian tepi kolam disiapkan filter. Lantai kayu ditempatkan di atasnya. Dua lampu taman ditempatkan di sisi atas kanan dan kiri kolam sehingga tetap tampak indah meskipun di malam hari.

kolam mungil dengan air terjun mini di tengah kolam

Demikian penataan area publik dan semi privat rumah tipe 70 tanah 121 m2 versi RUMAH mungil KITA. Penataan keempat kamar tidur di rumah ini dapat disimak di Penataan Rumah Tipe 70 Tanah 121 m2 (Area Kamar Tidur)

kembali ke atas

2 comments: